Navbar seperti yang biasa anda lihat diatas judul blog merupakan navigasi bawaan yang ada pada setiap blog dengan platform blogger.com yang sebenarnya tidak boleh dihilangkan, termasuk juga favicon bawaan yang bergambar seperti ini . Mungkin anda pernah mendengar jika pada bulan Maret 2010 lalu sempat tersebar isu bahwa Google akan melakukan penghapusan massal pada semua situs / blog dengan platform blogger.com yang telah menghilangkan identitas bawaan tersebut. Jika hal itu benar-benar dilakukan, bisa dipastikan jutaan situs berplatform blogger.com akan hilang dengan sia-sia (situs yang menghilangkan navigasi bawaan blogger). Mungkin dengan menyembunyikan dan memunculkan navbar blogger secara otomatis dapat menjadi solusi untuk menghindarkan situs dari penghapusan massal tersebut (siapa tahu statement itu benar-benar dilakukan pada lain waktu). Intinya, kita tidak menghilangkan navigasi tersebut, namun hanya menyembunyikan saja dan navigasi akan muncul saat didekati pointer mouse anda. Sebagai contoh, coba anda arahkan pointer anda pada posisi navbar (saya sembunyikan) disitus ini atau perhatikan pada gambar dibawah ini.
Jika anda ingin melakukan hal yang sama, silahkan ikuti langkah-langkah berikut:
1. Login ke blogger.com
2. Masuk ke Tata Letak, kemudian pilih Edit HTML (jangan lupa beri tanda centang pada kotak Expand Template Widget).
3.Cari kode
4. Copy code berikut dan letakkan diatas kode tadi.]]>
#navbar-iframe{opacity:0.0;filter:alpha(Opacity=0)}5. Selesai, simpan template anda.
#navbar-iframe:hover{opacity:1.0;filter:alpha(Opacity=100, FinishedOpacity=100)}
Semoga bermanfaat.
0komentar:
Posting Komentar